Membuat Pupuk P (Fosfor) Dari Batang Pisang


Pupuk P ini biasanya digunakan oleh petani untuk pertumbuhan tanaman sayur berjenis buah-buahan seperti: tomat, cabai, terong, dll.

Bahan-bahan yang perlu disiapkan yakni:
  • Batang pisang segar 1 batang
  • Air 5 liter
  • Wadah/ember 1 buah
  • penutup wadah 1 buah

Cara pembuatan:

Batang pisang dipotong kecil-kecil dengan ukuran kurang lebih 3-5 cm, kemudian masukkan potongan batang pisang tersebut kedalam wadah yang telah berisi air. Selanjutnya tutup rapat wadah tersebut dan biarkan selama 7-14 hari.

Apabila setelah 14 hari kondisi air berwarna kecoklatan dan berbau menyengat busuk pisang, maka bahan tersebut telah siap digunakan.

Simak juga:

Comments